Alasan Untuk Belajar Bahasa Jepang

ImanSensei.com - Nah tulisan alasan untuk belajar bahasa Jepang ini adalah merupakan tulisan pertama saya di blog belajar bahasa Jepang saya ini. Kebetulan sekarang memang saya lagi mengambil kuliah lagi, dan kuliah yang saya ambil adalah kuliah bahasa Jepang di Universitas Darma Persada.

Nah nanti seiring dengan saya rajin kuliah saya juga akan banyak nih membuat artikel tentang pembelajaran bahasa Jepang di blog saya ini.  

Latar Belakang Bahasa Jepang

Nah kita perlu tahu sedikit mengenai latar belakang bahasa Jepang yang nanti akan kita pelajari ini, yaitu antara lain :
  1. Bahasa Jepang bisa dikatakan merupakan bahasa yang terisolasi atau termasuk ke dalam rumpun bahasa Altaic. Bahasa Jepang masuk ke dalam 10 bahasa besar yang digunakan di dunia ini dengan sekitar 130 juta orang yang menggunakan bahasa ini.
  2. Bahasa Jepang sangat kaya dengan dialek, dengan salah satu dialeknya yang sangat jauh sekali berbeda dari hyōjun-go (標準語), atau standar dialeknya. Yang mana bahkan orang asli Jepang saja mengalami kesulitan memahaminya. Dialek Jepang yang sangat terkenal yaitu Kansai-ben (関西弁) atau disebut juga dengan dialek Kansai, yang mana dialek ini diucapkan di seluruh wilayah Kansai Jepang. Wilayah Kansai ini meliputi di bagian barat Jepang yang meliputi kota Osaka dan  Kyoto. 
  3. Bahasa tertulis Jepang terdiri dari tiga alfabet yaitu hiragana, katakana dan kanji. Hiragana dan katakana adalah alfabet fonetik, yana mana yang terakhir yaitu katakana digunakan untuk menuliskan kata-kata yang berasal dari luar Jepang. Sementara kanji adalah karakter China yang digunakan untuk mewakili berbagai gagasan.
  4. Seperti yang sudah disebutkan di atas, sistem penulisan dalam bahasa Jepang ini sangat banyak sekali meminjam dari bahasa China. Walaupun ada sekitar ribuan karakter China yang diambil namun banyak juga dari karakter tersebut yang sekarang sudah tidak digunakan lagi. Kementrian Pendidikan Jepang membuat daftar sebanyak 1.945 jōyō kanji (常用漢字). Joyo kanji ini adalah kanji yang sangat umum digunakan dalam kehidupan sehari-hari. Anak-anak Jepang akan selesai mempelajari Joyo Kanji ini saat mereka lulus SMP. 

Mengenai Jepang

Orang Jepang menyebut negara mereka sebagai Nihon atau Nippon (日本), yang mana kalau kita lihat pada dua karakter kanji tersebut artinya adalah "matahari" dan "asal". Inilah mengapa negara Jepang disebut dengan sebutan Negara Matahari Terbit. 

Dimana Saja Bahasa Jepang Digunakan?

Bahasa Jepang terutama digunakan di kepulauan Jepang, namun banyak komunitas di luar Jepang yang juga menggunakan bahasa Jepang seperti di China, Korea, Australia, Amerika Serikat, Kanada dan daerah lainnya. Di Indonesia juga termasuk banyak komunitas pencinta bahasa Jepang.

5 Alasan Untuk Belajar Bahasa Jepang

Nah kenapa sih kita perlu belajar bahasa Jepang? Kira-kira ada 5 alasan nih, yaitu :
  1. Untuk berkomunikasi dengan orang Jepang dong tentunya! Dengan sekitar 130 juta orang yang menggunakan bahasa Jepang, yang mana ini menempatkan bahasa Jepang berada pada 10 bahasa teratas yang digunakan di dunia. Bayangkan saja percakapan yang kita bisa lakukan, seru kan?
  2. Pelafalan bahasa Jepang itu mudah! Bahasa Jepang dilafalkan seperti tertullisnya, jadi kita bisa mulai langsung berbicara.
  3. Belajar bahasa Jepang itu lebih dari sekedar belajar bahasa, kita bisa belajar banyak juga dari kebudayaan Jepang dengan kita belajar bahasanya.
  4. Belajar bahasa Jepang itu menyenangkan! Banyak sekali budaya Jepang dalam bentuk film, musik, acara TV, komik, anime, game yang kita bisa belajar dari situ. Jadi belajar bahasa Jepang itu seru, kita juga bisa belajar dengan cara yang menyenangkan yang kita sukai tentunya! Kalau teman-teman suka menonton anime, nah teman-teman bisa belajar bahasa Jepang darisitu. Jadi banyak banget sarana untuk kita belajar dan mengenal budaya Jepang.
  5. Belajar bahasa Jepang membuat kita lebih pintar! Penelitian terbaru menunjukkan bahwa dengan belajar bahasa kedua akan menjauhkan kita dari terkena penyakit Alzheimer. Mempelajari bahasa kedua juga akan meningkatkan dan mempertajam memori kita. Jadi, alasan apa lagi untuk kita tidak mempelajari bahasa Jepang?
Nah yuk dengan semua alasan untuk belajar bahasa Jepang yang sudah saya uraikan di atas. Mari kita belajar bahasa Jepang bersama di blog ini. Ja mata!

Comments